Framework laravel adalah framework yang bisa dibilang memiliki kemampuan yang handal dalam membangun aplikasi enterprise. hal ini dikarenakan kemudahan dan fleksibilitas yang dimiliki oleh framework ini. salah satu hal yang saya sukai adalah penggunaan artisan untuk membuat migrasi database dan controller. sebagai framework yang menerapkan MVC, framework laravel memiliki penanganan model seperti halnya framework-framework yang lain. secara default framework laravel menggunakan nama tabel bersifat jamak dan nama model bersifat single. contoh jika nama class modelnya adalah "buku" , maka tabelnya bernama "bukus".
selain implementasi model yang saya jelaskan diatas, laravel juga memiliki default kunci pencarian dengan field "id". jika anda membangun aplikasi dari awal mungkin anda bisa langsung menyesuaikan dengan membuat semua field primary keynya dengan nama "id". tapi bagaimana jika field pada primary key anda tidak diberi nama "id". berikut adalah implementasi model secara default jika anda menggunakan field "id" atau sesuai dengan defaultnya laravel , dalam hal ini saya menggunakan contoh tabel buku :
<?php
Class Buku extends Eloquent{
}
untuk mengatasi permasalahan penggunaan field selain "id" anda bisa menerapkan cara ini pada model di laravel. dalam contoh ini misalkan saya membuat class untuk tabel "bukus" dengan field keynya adalah "id_buku". berikut penerapannya dalam model di laravel :
<?php
Class Buku extends Eloquent{
protected $table = "bukus";
protected $primaryKey = "id_buku";
}
sederhana bukan ??meskipun sederhana harap anda perhatikan dalam penulisan "Eloquent" dan "$primaryKey" , perhatikan besar kecilnya jangan sampai nanti error anda mencari-cari masalahnya dimana padahal hanya salah mengetikan huruf besar atau kecilnya.
Recent Post
Thursday, January 8, 2015
Menggunakan Primary key selain $id pada Laravel
Penulis Unknown
Artikel Terkait
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
1 comments so far
[…] pada contoh kali ini saya menggunakan field “id” sesuai dengan ketentuan laravel untuk penamaan field primary key nya. jika anda tidak ingin menggunakan “id” silahkan baca cara menggunakan primary key selain id di laravel. […]
silahkan isi komentar anda disini
EmoticonEmoticon
Note: Only a member of this blog may post a comment.